Kerajinan tangan yang pertama kali saya buat mungkin adalah satu box money origami yang saya rangkai sendiri untuk pernikahan saya hampir 3 tahun yang lalu. Duluuuu sekali, mana saya pernah kepikiran buat merangkai-rangkai uang. Tapi setelah Mas Suami melamar dan menentukan tanggal serta menyebutkan sejumlah nominal uang untuk mahar, saya pun kepikiran untuk merangkai nya. Sebetulnya ini sedikit terinspirasi dengan cerita "Souvenir Pernikahan Mbak Lulu Tobing". Saya pikir lucu juga kalau uang tanda cinta ini dirangkai jadi satu buket bunga. Seperti biasa, inspirasi terbesar saya adalah dari youtube dan google. Setelah merangkai semalem suntuk, kira-kira beginilah tampilannya (foto diambil baru2 ini, bukan saat hari H,, jadi harap maklum jika terlihat sedikit penyok2):
Cukup ciamik kan? Terus terang setelah selesai membuat ini, saya hanya bisa tersenyum puas. My mahar may not be of much value to other people, but I know it is put together with love, just like my marriage would be which worth more than the world to me.
Buat teman2 yang sudah mendekati hari H, dan ingin merangkai sendiri mahar nya, berikut ini saya kasih diagram-diagram untuk membuat beberapa bentuk dasar cantik yang bisa digunakan. Jika ingin bentuk origami yang lebih canggih, bisa mampir ke sini dan ke sini.
1. Bunga
bahan yang dibutuhkan:
- 3 lembar uang
- pipe cleaner / kawat
2. Kupu-kupu
Bahan yang dibutuhkan:
- 2 lembar uang dengan warna/nominal berbeda
- pipe cleaner/kawat
3. Hati Sederhana
Bahan yang dibutuhkan:
- 1 lembar uang
Gampil surampil kan. Para capeng gak perlu pusing lagi mikir gimana biar maharnya keliatan cantik. Selamat mencoba!
powered by GiftBox4U by Mayang
Money Origami : Flower Box + You&Me Frame |
Buat teman2 yang sudah mendekati hari H, dan ingin merangkai sendiri mahar nya, berikut ini saya kasih diagram-diagram untuk membuat beberapa bentuk dasar cantik yang bisa digunakan. Jika ingin bentuk origami yang lebih canggih, bisa mampir ke sini dan ke sini.
1. Bunga
bahan yang dibutuhkan:
- 3 lembar uang
- pipe cleaner / kawat
2. Kupu-kupu
Bahan yang dibutuhkan:
- 2 lembar uang dengan warna/nominal berbeda
- pipe cleaner/kawat
3. Hati Sederhana
Bahan yang dibutuhkan:
- 1 lembar uang
Gampil surampil kan. Para capeng gak perlu pusing lagi mikir gimana biar maharnya keliatan cantik. Selamat mencoba!
powered by GiftBox4U by Mayang
0 Comments:
Post a Comment